7 Pertanyaan Penting Saat Interview Untuk Bidang Marketing
Juragan Loker
October 03, 2017
![]() |
Source : Google |
Juragan kembali lagi nih dengan tips yang menarik bagi sahabat yang tertarik dibidang marketing. Tentunya sahabat tau kan apa dan bagaimana marketing itu?Nah sekarang Juragan mau kasih info mengenai pertanyaan yang sering ditanyakan saat interview untuk bidang marketing.
Sama seperti tips sebelumnya mengenai pertanyaan saat interview untuk bidang teknologi, kali ini Juragan kasih sebanyak 7 pertanyaan saja ya. Memang benar, sahabat tidak perlu terpaku kepada pertanyaan yang Juragan ulas, tapi dengan sahabat mengetahui cara berpikir pewawancara, sahabat memperbesar kemungkinan sahabat untuk diterima dalam perusahaan impian sahabat.
Langsung saja untuk pertanyaan yang sering diajukan oleh pewawancara sebagai berikut :
1. Aspek pemasaran seperti apa yang paling Anda minati?
Pertanyaan ini dimaksudkan pewawancara untuk menggali sumber motivasi dan inspirasi sahabat dari pekerjaan ini.
Bagi sahabat yang sudah berpengalaman, bisa menceritakan mengenai aspek apa saja yang sahabat pernah lakukan sebelumnya yang menurut sahabat paling menyenangkan dan menghasilkan. Tapi bagi sahabat yang belum berpengalaman, hal ini bisa dibayangkan mengenai aspek pemasaran yang sahabat anggap bisa menghasilkan.Walaupun mungkin sahabat belum bisa membuktikan apa yang sahabat utarakan, tapi jika memang hal tersebut memungkinkan untuk direalisasikan, Juragan yakin peluang sahabat sama besarnya dengan kandidat yang sudah berpengalaman. Dan jangan lupa, buatlah jawaban yang sahabat berikan lebih personal dan spesifik untuk menunjukkan minat dan ketulusan sahabat.
2. Menurut Anda, apa saja kualitas penting yang harus dimiliki untuk sukses dalam bidang marketing?
Pewawancara ingin membaca kepribadian sahabat dan nilai-nilai yang sahabat miliki secara sembunyi.
Sahabat bisa memberikan beberapa sifat positif dan berikan alasan mengapa sahabat pikir hal itu penting. Jika memang ada, sahabat bisa mencontohkan seorang manajer yang memiliki sifat tersebut dan sahabat contoh sebagai seseorang yang sukses dalam bidang ini.3. Jika kami meminta Anda mengevaluasi blog kami, apa yang akan Anda lakukan?
Saat ini, hampir setiap aspek kehidupan bersentuhan dengan internet. Oleh karena itu pewawancara ingin mengetahui sampai sejauh mana sahabat memahami mengenai internet marketing dan proses evaluasi tentang efektivitas suatu blog.
Jika sahabat belum mencari tahu atau mengetahui perusahaan dan blog perusahaan impian sahabat, langkah awal yang harus dilakukan adalah bertanya. Jangan sahabat menyimpulkan sesuatu yang sahabat belum pahami dengan jelas. Sahabat harus menggali fakta mengenai blog perusahaan yang dimaksud, terutama pada tujuan, isi terpopuler, struktur kepemimpinan, dan lain sebagainya.Tapi akan lebih baik jika sebelum proses wawancara sahabat sudah menggali informasi mengenai perusahaan terlebih dahulu. Hal itu akan menjadi nilai tambah untuk sahabat dihadapan pewawancara. Jika sahabat dapat mengingat dengan detail mengenai isi dan presentasi dari blog tersebut, sahabat dapat mempertimbangkan jawaban dari pertanyaan pewawancara mengenai hal apa saja yang perlu ditingkatkan.
4. Saat ini banyak jenis media yang dapat dilakukan oleh marketing : video, ebook, infografis, podcast, postingan blog, seminar web, media sosial, dan lain sebagainya. Harusnya kita lakukan semuanya?
Sahabat diminta untuk melakukan analisa dan pemecahan masalah serta pemahaman sahabat mengenai tren pemasaran saat ini untuk dinilai oleh pewawancara.
Fokuslah kepada format dan platform perusahaan mengenai target konsumen. Karena semua hal itu adalah masalah prioritas. Tidak lah logis untuk melakukan semuanya jika hal tersebut tidak sesuai dengan tujuan pemasaran perusahaan.Inti dari marketing adalah untuk mengumpulkan data mengenai apa yang dicari oleh konsumen untuk menciptakan kerjasama dan interaksi dengan konsumen. Dan ingat, pastikan tetap relevan dengan bisnis inti perusahaan dan kepentingan konsumen.
5. Apa pendapat Anda tentang kunci yang efektif untuk menciptakan kualitas utama dan menjaga pengunjung tetap kembali setiap hari?
Ada 2 hal yang pewawancara ingin gali dari sahabat:
a) Sampai sejauh mana pengetahuan sahabat tentang desain web dan teknologi, dan
b) Sejauh mana sahabat memahami pemasaran melalui media situs internet?
a) Sampai sejauh mana pengetahuan sahabat tentang desain web dan teknologi, dan
b) Sejauh mana sahabat memahami pemasaran melalui media situs internet?
![]() |
Source : Google |
Fokuslah pada UX (user experience) pada situs tersebut, layout, estetika, struktur dan kontent, hak cipta, tampilan ecommerce, tampilan pembayaran (jika ada), tiap aspek tadi saling berkaitan untuk memberikan pengalaman interaktif dan user friendly.
6. Ceritakan tentang sebuah proyek pemasaran yang pernah Anda lakukan dengan sukses. Jelaskan juga secara detail mengenai tantangan yang Anda hadapi dan apa yang Anda pelajari dari pengalaman tersebut?
Hal yang ingin diketahui adalah mengenai cara sahabat menghadapi tantangan dan respon sahabat terhadap tekanan. Pewawancara harus mengetahui dengan pasti, bahwa sahabat bisa melakukan pekerjaan yang diberikan.
Sahabat bisa ceritakan contoh spesifik dari pengalaman sebelumnya yang menunjukkan akal dan kreativitas, akan lebih baik jika pengalaman tersebut dalam situasi deadline dan budget yang terbatas. Selanjutnya, sahabat gabungkan dengan kontribusi dalam membuat perubahan dalam tim. Rincilah kesalahan yang sahabat buar dari proses tersebut, apa yang sahabat lakukan untuk memperbaikinya dan apa yang sahabat pelajari dari pengalaman tersebut.7. Apa tantangan terbesar dalam bagian marketing menurut Anda dan bagaimana cara mengatasinya?
- Pewawancara ingin mengetahui kelemahan dan cara sahabat dalam melakukan pengembangan diri.
Jujurlan dengan jawaban sahabat. Sampaikan tentang hal yang paling sahabat perjuangan dan apa yang dilakukan untuk mengatasi kekurangan tersebut. Yang terpenting adalah menunjukkan inisiatif dan kemauan untuk berkembang dan maju.Akhir kata, sahabat harus bersiap dengan sesuatu yang tidak diharapkan, tetap jagalah jawaban sahabat tetap bagus, dan bertanya jika memang harus. Tidak ada jawaban yang benar atau salah. Yang ada hanya perbedaan sudut pandang. Selalu ambil hal yang positif dari setiap peristiwa yang sahabat lalui dan jangan berhenti berhadap dan berusaha. Salam sukses dari Juragan!
Referensi : Jobstreet.co.id
https://www.jobstreet.co.id/career-resources/7-pertanyaan-kunci-dalam-wawancara-untuk-para-marketing-infografis
About Me
Artikel Serupa
Comments