Juragan Loker: Lowongan Kerja Purchasing Manager PT Kaldu Sari Nabati Indonesia
Lowongan Kerja Purchasing Manager PT Kaldu Sari Nabati Indonesia

Lowongan Kerja Purchasing Manager PT Kaldu Sari Nabati Indonesia

Juragan Loker February 10, 2018
Lowongan Kerja Nabati Group
Semangat Pagi sahabat!
Juragan kasih info lowongan kerja terbaru dari PT Kaldu Sari Nabati Indonesia untuk sahabat semua. Perusahaan makanan dan minuman ringan yang sudah menghadirkan banyak produk seperti Richeese Nabati dan Nextar Coklat, dan juga banyak makanan dan minuman lain dipasaran dengan beraneka jenis dan rasa, sedang membutuhkan beberapa tenaga ahli nih.

Perusahaan yang melakukan proses produksi menggunakan sistem modern yang dioperasikan secara otomatis dengan mesin dan teknologi terbaik, sehingga menciptakan produk yang berkualitas.

PT Kaldu Sari Nabati memiliki komitmen untuk selalu menyajikan produk dengan kualitas terbaik dalam memenuhi kebutuhan konsumen. Untuk itulah perusahaan dalam setiap tahapan produksinya menerapkan quality control yang ketat.

Perusahaan juga selalu terus berinovasi dalam menghasilkan beragam produk makanan dan minuman ringan bagi masyarakat. Produk yang bukan saja disajikan dengan cita rasa yang diminati masyarakat, namun juga selalu diusahakan untuk menciptakan produk yang berkualitas tinggi dan bergizi.

PT Kaldu Sari Nabati dalam rentang 2009 sampai 2016 juga telah mengoleksi lebih dari 20 penghargaan bergengsi pada produknya, diantaranya Indonesia Best Brand Award pada tahun 2009 dan 2010 untuk produk Richeese Nabati, dan penghargaan lainnya.

Bahkan pada rentang waktu dari 2011 sampai dengan 2013 secara berturut-turut juga mendapatkan penghargaan Top Brand Award untuk produk yang sama. Wow banget kan?

Jadi sahabat tunggu apa lagi?
Siapkan CV sahabat, dan cocokkan passion sahabat dengan lowongan yang ada dibawah ini.

Nama PerusahaanPT. Kaldu Sari Nabati
Visi Misi PerusahaanVisi PerusahaanKami meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui produksi makanan dan minuman berkualitas yang inovatif dan berorientasi pada kebutuhan konsumen serta didukung oleh sumber daya manusia yang kompeten untuk menghasilkan nilai tambah bagi para stakeholder.
Misi Perusahaan
Kami berinovasi dalam menghasilkan makanan dan minuman bergizi serta berkualitas untuk memberikan nilai tambah setiap tahap kehidupan manusia.
Alamat PerusahaanHead Office
Jl. Soekarno-Hatta No. 112 Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Telp. +6222 6000666 / +6222 6001666

Representative OfficeGedung 18 Office Park Lt. 16
Jl. Tb. Simatupang No. 18 Pasar Minggu, Jakarta Selatan 12520 Jakarta, Indonesia
Telp. +6221 22781628 / 30
Email PerusahaanSilahkan unduh form aplikasi disini dengan ukuran maksimal 4mb, lalu setelah diisi, kirim ke alamat adm_recruitment[at]nabatisnack.co.id
Sahabat juga bisa mengirim melalui form resmi pada website PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia.
Purchasing RM / PM Manager
Persyaratan
  • Pria / Wanita, usia maksimal 35 tahun;
  • Pendidikan minimal S1 semua jurusan;
  • Pengalaman minimal 5 tahun dibidang yang sama;
  • Menguasai Supply Chain Management, Procurement Management, Contrat Management;
  • Memiliki pengalaman berkaitan dengan purchasing baik RM / PM;
  • Memiliki negotiation skill & vendor management;
  • Memiliki jiwa kepemimpinan;
  • Dapat berkomunikasi dengan baik dalam menjalin relasi interpersonal;
  • Memiliki kemampuan analisa dan berpikir kritis yang baik;
  • Menguasai bahasa Inggris dengan baik;
  • Bersedia penempatan di Bandung;
  • Form Aplikasi

Semoga lowongan kerja ini dapat membantu sahabat untuk menemukan karir idaman. Salam sukses dari Juragan!
Share Artikel Ini
Artikel Serupa
Comments

Advertisement

Advertisement