Juragan Loker: 7 Langkah Menjadikan Anda Rekan Kerja Favorit Yang Berkualitas
7 Langkah Menjadikan Anda Rekan Kerja Favorit Yang Berkualitas

7 Langkah Menjadikan Anda Rekan Kerja Favorit Yang Berkualitas

Juragan Loker September 17, 2017
cara menjadi rekan kerja favorit
Hallo Sahabat Juragan!
Kembali lagi Juragan memberikan tips untuk Sahabat nih, biar Sahabat bisa jadi rekan kerja favorit yang berkualitas.
Rekan kerja adalah salah satu dari sumber energi kita dalam bekerja. Rekan kerja yang baik akan memberikan energi yang positif bagi kita dalam bekerja. Dan berada dalam lingkungan yang positif akan membawa kita pada kesuksesan yang cemerlang. Memiliki rekan kerja yang positif juga dapat membawa kita menjadi pribadi yang positif. Dan untuk menjadikan diri kita pribadi yang positif akan menjadikan kita sebagai rekan kerja yang berkualitas dan favorit semua orang.
Dan untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan beberapa tips yang akan Juragan sampaikan sebagai berikut :

1. Sikap Terbuka
bersikap terbuka
Persiapkan diri Sahabat untuk menerima sudut pandang yang berbeda dengan Sahabat, ataupun menerima saran dan kritik yang membangun merupakan kualitas penting yang akan meningkatkan kinerja tim dan produktivitasnya. Tapi bukan berarti menjadikan diri Sahabat menjadi pribadi yang gampang menerima berbagai hal atau dalam bahasa sederhananya menjadi gampangan. Sikap terbuka berarti menghormati setiap opini yang berbeda, dan memiliki kerendahan hati untuk menerima setiap kritik yang membangun untuk kinerja Sahabat. Sahabat tidak harus selalu setuju dengan semua itu, akan tetapi dapat Sahabat jadikan sebagai bahan pertimbangan yang luar biasa untuk Sahabat berkembang.

2. Fleksibel
Seberapa cepat Sahabat dapat beradaptasi dengan perubahan merupakan kunci untuk pertumbuhan yang simultan, khususnya bagi lingkungan kerja kreatif dan industri kompetitif. Berbeda pada masa sebelumnya, saat ini menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi melingkupi cara hidup, bekerja dan bermain telah bertransformasi dan berevolusi dalam kehidupan sehari-hari. Mulailah menyesuaikan dengan apa yang ada saat ini, jangan sampai Sahabat malah menjadi korban dari kondisi yang ada.

3. Akuntabilitas
akuntabilitas
Membangun akuntabilitas tidaklah semudah yang dikatakan banyak orang. Pengakuan dari rekan kerja Sahabat lah sebagai tolak ukurnya, bagaimana Sahabat dapat seolah mengatakan kepada anggota tim bahwa Sahabat dapat diandalkan untuk menyelesaikan pekerjaan ketika Sahabat menyanggupi untuk menyelesaikannya. Hal tersebut lah yang menunjukkan integritas dan kepercayaan kepada Sahabat ketika membuat Sahabat dapat diandalkan, khususnya ketika Sahabat melakukan kesalahan baik kecil maupun besar, dan Sahabat fokus kepada gambaran besarnya ketimbang mencari alasan pembenaran untuk menutupi kesalahan tersebut.

4. Membuat inisiatif
membuat inisiatif
Inisiatif mencerminkan banyak hal tentang karakter seseorang. Sigap membantu ketika Sahabat melihat anggota tim berjuang dengan suatu tugas ataupun hanya sekedar memberikan ide-ide serta masukan yang membangun tanpa diminta akan memberikan Sahabat nilai tambah dimata anggota tim Sahabat. Setiap orang akan sangat menghargai seorang anggota tim yang selalu menolong. Namun selalu ingatlah, bahwa inisitif harus dilakukan pada tempatnya, jangan sampai inisiatif Sahabat dianggap mencari muka, atau bahkan Sahabat dianggap overlaping didalam pekerjaan.

5. Team Player
Berikanlah kesan yang kuat bahwa Sahabat adalah seorang bintang pemain tim yang tetap fokus pada pekerjaan dan memprioritaskan tujuan perusahaan. Jangan sampai Sahabat teralihkan oleh politik kantor dan berpihak pada satu sisi. Karena bukan itulah tujuan Sahabat dibayar oleh perusahaan. Rekan kerja Sahabat akan lebih menghormati dan mengapresiasi profesionalisme Sahabat.

6. Tunjukkan Empati
Berikan rasa empati kepada rekan kerja Sahabat saat mereka menghadapi masalah baik yang sifatnya pribadi maupun pekerjaan, karena hal ini akan membuat suatu perbedaan besar yang mungkin tidak Sahabat sadari. Fakta sederhana membuktikan bahwa seseorang yang perduli terhadap apa yang Sahabat alami akan membuat Sahabat merasa lebih dihargai dan akan mengurangi tingkat stress Sahabat. Empati juga akan menumbuhkan ikatan antara rekan kerja, menimbulkan kepercayaan yang lebih besar dan rasa saling hormat antara rekan kerja.

7. Menjadi Pemecah Masalah
menjadi problem solving
Ketika Sahabat pernah melihat cara orang-orang dengan sendirinya menunjukkan jari mereka ketika ada masalah?Reaksi pertahanan seperti ini bener-benar tidak berguna dalam untuk memecahkan masalah dan tidak produktif dalam berbagai cara. Sangat penting untuk melakukan identifikasi permasalahan untuk mencegah terulang kembali, tetapi prioritas utamanya ada pada memecahkan masalah dan mengendalikan bahkan menekan tingkat kerugian seminimal mungkin daripada menyalahkan dan mempermalukan seseorang.

Memiliki rekan kerja berkualitas adalah bayangan indah semua pekerja yang diharuskan membentuk tim dalam pekerjaannya. Dan dari pada Sahabat hanya memimpikan mendapatkan rekan kerja yang seperti itu, mulai sekarang Sahabat lah yang harus berubah menjadi rekan kerja impian tersebut. Beberapa tips sudah Juragan tulis diatas, jadi majulah kedepan, dan jadilah rekan kerja berkualitas favorit semua orang. Salam sukses dari Juragan!

Referensi :
Jobstreet.co.id
https://www.jobstreet.co.id/career-resources/kualitas-yang-harus-dimiliki-supaya-anda-menjadi-rekan-kerja-favorit-semua-orang/
Share Artikel Ini
Artikel Serupa
Comments

Advertisement

Advertisement